![]() |
Pembukaan Tadarus Riset |
Lembaga Penelitian, Penerbitan dan Pengabdian (LP3M) Institut Agama Islam Syarifuddin kolaborasi dengan Dewan Eksekutif Mahasiswa Institut (DEMA I) guna membentuk wadah komunitas bagi mahasiswa yakni Tadarus Riset yang khusus dalam melakukan penelitian dan pengabdian terhadap masyarakat. Jum'at, (08/04/2022)
Dengan memanfaatkan momen bulan Ramadhan, kegiatan ini merupakan langkah awal agar nantinya para mahasiswa ikut andil dalam melakukan penelitian-penelitian, tidak hanya membentuk, nantinya mahasiswa IAIS yang mendaftarkan dirinya untuk bergabung dalam Tadarus Riset akan dilatih dan dibimbing.
Ketua LP3M Ikhwanul Muttaqin mengatakan bahwa mahasiswa yang sudah bergabung diberikan materi penelitian kualitatif dan kuantitatif.
" Nanti Tadarus Riset ini akan berkelanjutan yang mana akan ada beberapa angkatan seperti yang sudah mendaftar untuk bergabung menjadi angkatan pertama dan kuotanya sekitar 20 sampai 30 orang. Setelah angkatan pertama sudah benar-benar paham dan bisa melakukan penelitian akan dibuka untuk angkatan kedua dan seterusnya." Tambahnya
Abu Hasan Al-Asy'ari selaku ketua pelaksana mengklaim bahwa kegiatan tersebut merupakan peluang baik bagi Dema I karena baru kali pertama bisa berkolaborasi dengan LP3M dan akan memaksimalkan kesempatan ini.
"Yang paling berkesan dari kegiatan ini dipandu dan dimentori oleh para dosen di IAIS yang sudah bergelar doktor." Terangnya.
Penulis : M. Nafis Karim
This post have 0 komentar
EmoticonEmoticon