20 September 2020

author photo


Lumajang- DEMA (Dewan Eksekutif Mahasiswa) Institut Agama Islam Syarifuddin mengadakan webinar dengan tema "Tingkatkan SDM dalam Memulihkan Perekonomian di Era New Normal" pada minggu pagi. Acara ini diadakan secara daring (dalam jaringan) melalui aplikasi zoom dan dihadiri oleh 110 peserta. (20/09/2020)


Webinar ini dilatarbelakangi  kekacauan ekonomi diseluruh lapisan masyarakat akibat pandemi Covid-19. Alfu Laila selaku ketua panitia menuturkan, "tujuan diadakannya webinar ini, mengingat beberapa bulan terakhir ini kondisi ekonomi di indonesia sedang carut marut akibat pandemi covid 19. Dan saat ini kita memasuki era new normal life, yg mana pemerintah sedang berupaya memulihkan perekonomian. Maka dari itu, kami ingin mengingatkan kembali pada masyarakat khususnya pemuda dan mahasiswa, bahwa kita memiliki peran besar dalam mendukung upaya tersebut. Salah satunya dengan meningkatkan kualitas diri kita. Dengan begitu masyarakat, para pemuda dan mahasiswa diharapkan dapat terus menjadi produktif, inovatif, dan kreatif dalam mengembangkan kemampuan dibidang perekonomian dimasa yang serva dibatasi seperti saat ini."


Harapan ini juga dikemukakan oleh Presiden Mahasiswa Institut Agama Islam Syarifuddin, Muhammad Sholehuddin, "kami harap semoga seluruh mahasiswa bisa menghadapi situasi ini dengan lebih produktif."


Adapun pematerinya adalah Zainul Arifin, S.Pd, M.M yang merupakan Duta Pemuda Kreatif Indonesia, M. Syauqi Tailufiqurrahman, S.E (mahasiswa S2 Universitas Padjajaran Bandung), dan Indra Hidayatullah, M.E.I, Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Institut Agama Islam Syarifuddin. Sedang acara ini berjalan lancar dan sesuai rencana.


REDAKSI

This post have 0 komentar


EmoticonEmoticon

Next article Next Post
Previous article Previous Post