Lumajang –
mendengar kata kopi tentulah tidak asing lagi di telinga kita semua khususnya
di kota lumajang yang memiliki beberapa tempat pengolahan kopi terbaik versi
mereka. Dan setiap cafe tentulah memiliki menu kopi yang berbeda-beda, dari
kopi original, kopi susu, maupun sampai menggunakan istilah nama kopi dari
berbagai Negara yang ada di dunia.
Cafe yelo
juga menawarkan cita rasa kopi terbaik menurut versinya, karena bagaimanapun kopi
ini layaknya makanan pokok bagi sebagian kalangan orang yang suka kopi. Dan
suatu kebetulan owner dari cafe yelo ini adalah salah seorang spesialis kopi,
dan menurutnya kopi itu layaknya sebuah jantung yang ada pada sebuah cafe.
Untuk bahan
kopi sendiri yang disediakan oleh cafe yelo ini berasal dari beberapa daerah,
yakni dari lumajang, bali, Kalimantan dan sumatera. Karena menurutnya, kita
tidak bisa hanya mensupply atau mencari atau menyediakan bahan kopi hanya dari
satu tempat saja, karena memang kita membutuhkan suatu perpaduan dalam hal
mengolah kopi.
Karena salah satu harapannya adalah, dengan
kita memberikan cita rasa kopi yang baik dengan olahan yang pas, maka akan
memberikan efek atau dampak yang baik pula kepada para pengunjung yang datang untuk
mau kembali lagi ke cafe yelo. Oleh karenanya, owner memiliki juga supervisor
atau pengawas khusus untuk bagian kopi agar benar-benar terkontrol setiap ada
pengunjung yang memesan kopi di cafe yelo.
Penulis : Muhammad Salman
Editor : Devisi Keilmuan
This post have 0 komentar
EmoticonEmoticon