Acara Pelantikan Pengurus HMPS-KPI |
Acara Talkshow |
Wonorejo-Himpunan Mahasiswa Program Studi Komunikasi dan
Penyiaran Islam (HMPS KPI) menggelar acara pelantikan pengurus sekaligus
Talkshow Bedah buku”Ibu
Khofifah Indar Parawansa” di Gedung C lantai satu pada Kamis (02/12/2021).
Panitia dalam acara ini mengambil tema “membentuk hmps kpi
yang integritas serta loyalitas di era digital’ dengan tujuan agara
kepengurusan hmps kpi bisa bersaing di era digital. Acara ini juga dihadiri
oleh tamu undangan dari berbagai organisasi internal kampus. Meliputi pengururs HMPS-MD, ketua Dewan Racana,
direktur Demisioner dan alumni mahasiswa KPI IAI Syarifuddin.
“Kepada semua
pengurus yang baru ini bisa mengaktualisasi prodi kpi ini benar benar menjadi ruang dari berkreasi
tempat berdiskusi, tempat meningkatkan potensi mengasah segala risot yang
dimiliki teman teman pengurus hmps kpi yang baru ini. Bisa berproses dan
mendapatkan ilmu yang barokah” Ungkap
bapak Arifulinnuha selaku Kaprodi KPI dalam sambutannya
Pengurus HMPS –KPI
ini juga dilantik oleh Kaprodi KPI sekaligus pelindung HMPS-KPI, bapak Arifulinnuha. Peserta pelantikan
mengikuti acara dengan sangat khidmat dan semangat bahkan ketika pelantikan
berlangsung.
“Kepada teman teman yang telah mensukseskan acara pelantikan
ini. Dan kami juga berharap selaku
pengurus HMPS periode
2021-2022 akan melaksanakan tugas dan wewenang yang telah diamanahkan kepada
kita semua akan memaksimalkan mungkin dan menyelesaikan sampai tuntas,” ungkap Muhammad Nafis Karim selaku Direktur HMPS-KPI 2021-2022 setelah pelantikan dilaksanakan.
Harapan direktur tersebut menjadi penghujung acara pelantikan yang telah terkonsep seminggu yang lalu dengan rangkaian acara yang tertata dan juga berjalan dengan lancar.
Talkshow bedah
buku “Ibu Khofifah Indar Parawansa” menjadi acara kedua setelah pelantikan
pengurus HMPS-KPI, acara yang di narasumberi oleh penulis buku yaitu Trisnadi
Marjan dan host yang berstatus sebagai mahasiswa KPI ini menjadi acara bedah
buku pertama sebelum pelaksanaan bedah buku di instansi yang lain.
Acara yang
dimulai pada pukul 13.00 WIB dan bertempat di gedung C IAI Syarifuddin terlihat
begitu seru dan sangat menarik, dikarenakan di hadiri oleh banyak sekali
peserta dari sebagian Mahasiswa IAI Syarifuddin, perwakilan pelajar SMA dan SMK
se lumajang. Sangat bersyukur atas berjalan nya acara tersebut dengan lancar,
yang di bantu oleh panitia-panitia yang juga mahasiswa KPI.
Sebelum di
mulainya acara Talk Show bedah buku tersebut di isi dengan pembukaan, sambutan
dan do’a. Yang mana sambutan tersebut di isi oleh gus Zainil Ghulam selaku
Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam IAI Syarifuddin, dan do’a yang di
pimpin langsung oleh mahasiswa KPI.
Setelah selesai
sambutan tersebut, Talk Show bedah buku telah di buka oleh host yang berstatus
sebagai mahasiswa KPI dan di jelaskan biodata beliau dan riwayat hidup nya.
Selanjutnya, di sambung langsung oleh narasumber Trisnadi Marjan yang sedikit
menjelaskan tentang riwayat dan cerita kehidupannya mulai dari awal sampai
beliau bertemu dengan sosok perempuan yang menurut beliau adalah perempuan yang
pintar, hebat dan beragama keren.
“Untuk menulis judul karna pembaca
malas untuk membca cerita dan lebih tertuju pada judul, maka dalam berita yang
terpenting adalah membuat judul yang menraik” Jelas lelaki berbaju putih ketika
menyampaikan materi bedah bukunya
Di pertengahan
beliau menceritakan riwayat kehidupannya, beliau sedikit menjelaskan tentang
isi buku tersebut. Dan di isi dengan sesi tanya jawab yang di jawab langsung
oleh narasumber itu sendiri, setelah di jawab pertanyaan tersebut narasumber
memberikan hadiah buku yaitu buku “bedah buku ibu Khofifah Indar Parawansa”
kepada peserta sudah yang bertanya. Dan kebanyakan pertanyaan dari
masing-masing peserta adalah mengenai tentang jurnalistik.
“Acara ini sangat memuaskan kak, selain itu narasumber yang seru dan penulis bukunya sendiri. menjadikan saya sangat beruntung mengikuti acara Talkshow tersebut" ungkap Dea salah satu peserta Talkshow yang hadir
Acara selanjutnya
di isi dengan surprise yang di berikan oleh narasumber kepada peserta yang
berhasil melewati rintangan tersebut, dan juga di beri hadiah buku yang setiap
bukunya di beri tanda tangan langsung oleh narasumber. mendengar kabar yang demikian seluruh peserta berebut mendapatkan buku gratis dari penulis beserta tanda tangannya langsung.
Penulis : Fatchus Suluzy & Khiliyah Aprilia Ilham
Editor : Divisi Keilmuan
This post have 0 komentar
EmoticonEmoticon